Bingung Memilih Satu Dari Empat Varian Toyota Yaris Baru? Ikuti Tipsnya Berikut Ini

Bingung Memilih Satu Dari Empat Varian Toyota Yaris Baru? Ikuti Tipsnya Berikut Ini

Mobil jenis hatchback tentunya sangat identik dengan anak-anak muda zaman sekarang. Dengan dimensi yang tidak terlalu besar alias mungil tentu membuat anak muda bisa lebih fleksibel untuk melakukan banyak kegiatan. Salah satu mobil yang menjadi banyak incaran dari anak muda tentu berasal dari Toyota yaitu Yaris. Makanya tidak perlu heran jika banyak anak mudah memilih Yaris sebagai mobil pertama karena desainnya memang menggambarkan anak muda yang berjiwa muda. Tetapi ternyata masih ada yang bingung memilih varian Yaris yang tepat apalagi untuk keluaran terbaru terdapat 4 varian yang bisa dipilih satu yang diinginkan.

Dalam memilih sebuah varian kendaraan roda empat tentunya ada banyak yang wajib dipertimbangkan mulai dari ketersediaan dana, tampilan, dan juga performa. Jika ada yang masih bingung, maka berikut ini akan diberitahu tips dalam memilih satu dari empat varian Toyota Yaris yang baru.

Tentukan transmisi yang diinginkan

Untuk transmisi, Yaris menawarkan dua pilihan yaitu matic dan juga manual. Untuk harga Toyota Yaris dengan transmisi manual tentu memiliki harga yang jauh lebih murah dibanding yang matic. Jika memang pilih yang manual maka hanya ada satu tipe saja yaitu GR Sport. Sedangkan jika pilih yang matic maka ada 2 tipe yang bisa dibeli yaitu tipe G dan juga GR Sport.

Pilih tipe dan warna

Seperti yang sudah diberitahu sebelumnya bahwa ada 2 tipe yang bisa dipilih yaitu tipe G dan GR Sport. Keduanya tentu memiliki tampilan yang berbeda dimana GR Sport menghadirkan tampilan yang lebih menarik dibanding yang tipe G. Jika ingin mobil yang lebih sporty maka bisa pilih yang GR Sport tetapi jika ingin desain yang terlihat lebih simpel dan menarik maka bisa pilih tipe G. Kemudian untuk warnanya juga tersedia beragam pilihan dengan warna yang cerah mulai dari hitam, putih, oranye, citrus, atau merah.

Tentukan jumlah airbag

Selanjutnya berkaitan dengan sistem keselamatan pada Yaris yang terbagi menjadi 2 pilihan yaitu dengan 3 airbag atau 7 airbag. Semakin banyak airbag yang terpasang di mobil maka akan semakin banyak juga penumpang dan juga anggota tubuh yang akan terlindungi saat terjadi kecelakaan yang mungkin terjadi di jalan.

Pilih interior beserta fitur

Sama halnya dengan eksterior, area interior di beberapa varian Yaris juga berbeda. Jika ingin interior yang sporty maka sebaiknya pilih GR Sport tetapi jika ingin interior yang lebih simpel tapi tetap nyaman maka pilihlah tipe G.

Tips diatas tentunya akan sangat membantu setiap orang yang tertarik beli Toyota Yaris untuk memilih varian terbaik di aplikasi SEVA. Aplikasi satu ini dilengkapi berbagai fitur penting bagi calon pembeli seperti simulasi kredit dan juga layanan instant approval khusus yang ingin kredit, coba aplikasi SEVA sekarang.